Cara Mendapatkan Uang dari Blog Bukan Hal yang Sulit Lagi

Cara Mendapatkan Uang dari Blog Bukan Hal yang Sulit Lagi

Mendapatkan penghasilan tambahan bisa datang dengan cara apa saja. Era digital memberi kesempatan berkreasi dengan teknologi. Sehingga banyak kesempatan untk menghasilkan uang. Salah satu cara yang bisa kamu tekuni adalah blog. Cara mendapatkan uang dari blog memang bukan rahasia lagi. Tetepi jika mengetahui langkah yang tepat, keuntungan yang didapatkan semakin meningkat. Bahkan bisa dijadikan sebagai profesi. Penasaran, langkahnya?

1. Membuat Blog pada Platform Terpercaya

Pada dasarnya, kamu perlu memilih platform yang tepat untuk membuat blog. Sebenarnya, platform untuk mengembangkan kreatifitas bloger ini sudah ada. Kamu bisa memilih WordPress, Jomla, Magento. Bahkan memanfaatkan penyedia blog gratis, seperti blogspot.

Setiap platform memiliki kelebihan dan kekurangan. Pilihlah platform yang tidak ribet dan bisa mendaftar secara gratis terlebih dahulu. Paling penting, wadah blog tersebut dikenal masyarakat luas.

2. Membuat Konten yang Menarik

READ:  Tata Cara Beli Domain di Godaddy

Setelah blog terbuat, kini saatnya memenuhi dengan konten. Konten ini menjadi penentu seberapa bagus blog yang kamu buat. Sehingga bisa menarik minat banyak orang untuk membaca. Lebih baik jika menentukan tema konten blog terlebih dahulu.

Buatlah konten yang menarik, tapi bermanfaat. Tentu ini banyak disukai orang. Alasannya, tulisan didalamnya memberikan solusi bagi pembaca. Orang yang menjelajahi internet ingin mendapatkan informasi yang relevan.

3. Meningkatkan Kualitas SEO

Dengan internet memungkinkan banyak orang melihat blog. Bisa saja mereka mampir ke blog yang sudah kamu buat. Google sendiri berguna sebagai sumber informasi. Setiap orang pasti terpikir menemukan sesuatu di Google. Sementara untuk menangkap ribuan pembaca, tulisan pada blog harus mengandung SEO.

Pemberian kata kunci yang sering dicari, menempatkan blog kamu pada peringkat pertama. Sehingga pembaca mudah menemukan pada mesin pencarian. Dengan begitu, blog menjadi semakin berkualitas. Tentu saja, ini harus dilatih terus-menerus.

4. Monetasi Blog

READ:  Cara Meningkatkan Domain authority pada Website

Sekarang, saatnya berpikir menghasilkan uang dari tulisan yang telah kamu buat. Cara mendapatkan uang dari blog perlu monetasi terlebih dahulu. Kamu bisa memanfaatkan Google Adsense agar blog kamu bisa menampilkan iklan. Begitu pengunjung blog mulai berdatangan, tidak ada salahnya mempromosikan suatu produk. Kamu bisa mereview, memberikan deskripsi dan unboxing.

Belakangan ini, banyak kompetisi yang berhubungan dengan blog. Kamu bisa memanfaatkan momen ini untuk menghasilkan uang. Paling tidak, kamu bisa mendapatkan produk bernilai jika menang. Mengikuti kompetisi ini bisa dimanfaatkan untuk mengenalkan blog kepada masyarakat luas. Juga meningkatkan self branding.

5. Menjaga Kepercayaan Pembaca

Membangun blog tidak berhasil dalam sekejap. Tidak semudah itu mendapatkan sejumlah pembaca. Tapi bisa dipastikan, blog yang berkualitas memiliki banyak pembaca. Kamu harus mempertahankan ini. Pikirkan juga tentang kepercayaan pembaca.

READ:  Tempat Penyedia Domain Indonesia yang Tak Kalah Bagus

Sikap konsisten menampilkan konten terbaik dapat menjaga kepercayaan dari pembaca. Tidak ada salahnya meminta saran atau kritik dari pengunjung blog. Karena kamu akan tahu mana yang perlu diperbaiki atau dipertahankan.

6. Melakukan Promosi di Media Sosial

Kekuatan media sosial tidak bisa diragukan lagi. Siapa yang tak kenal dengan media sosial? Bahkan hampir semua orang di dunia memiliki setidak satu akun. Ini mengundang potenai besar untuk meraih lebih banyak pembaca. Hitung-hitung kamu bisa mempromosikan blog secara gratis. Berprofesi sebagai blogger, memang menguntungkan. Dengan syarat, menekuni dunia ini dengan cermat. Langkah yang tepat membantu memperoleh tujuan. Cara mendapatkan uang dari blog bahkan bisa digunakan dalam jangka panjang.

You May Also Like

About the Author: admin